komunikasulut.com – Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Kotamobagu Kanwil Kemenkumham Sulut, kedatangan tamu special yakni sang juara Kelas Welterweight One Pride Mixed Martial Arts (MMA) Windri Patilima.
Kedatangan sang juara ini di Rutan Kotamobagu dalam rangka silaturahmi dengan Karutan Setyo Prabowo sekira pukul 08.30 Wita pagi tadi.
Kepala Rutan Kotamobagu Setyo Prabowo menjelaskan, kami sangat senang kedatangan salah satu juara One Pride MMA yang baru-baru ini berlaga di Nasional tepatnya di TV one.
“Sang juara Windri Patilima yang merupakan putra asli Bolaang Mongondow (Bolmong) tepatnya di desa Bilalang kecamatan Kotamobagu Utara,” ujarnya.
Prabowo mengatakan, banyak yang dibicarakan dalam pertemuan dengan windri dan tidak lupa mengucapkan selamat atas kemenangan pada pertarungan baru-baru ini. “Tentunya kami siap mendukung jika ada putra daerah yang sudah mengharumkan nama Kotamobagu,” ucapnya.
“Terlebih kami memiliki kedekatan khusus dengan Sang juara, karena beberapa pegawai rutan merupakan juga member Totabuan Citawaya Fightingcamp di bawah asuha sang Juara MMA. Ini sangat luar biasa tujuannya agar badan kita tetap sehat dalam menjalankan aktifitas,” tandas Kepala Rutan Kotamobagu.
Oleh: Vicky Tegela