Karya Narapidana Rutan Kotamobagu Diapresiasi Wamenkumham

komunikasulut.com – Rumah Tahanan (Rutan) kelas IIB Kotamobagu menerima kunjunga kerja (Kunker) dari Wakil Menteri (Wamen) Hukum dan HAM Prof. Edward O.S Hiariej, Kamis (12/5/2022).

Kunjungan tersebut, di sambut dengan hangat kepala rutan Setyo Prabowo bersama para pejabat struktural dan seluruh staf di rutan. Kepala Rutan Setyo Prabowo menjelaskan, kami hari ini menerima kunjungan dari Wamenkumham RI.

“Wamenkumham memiliki agenda kerja ke Sulawesi Utara dalam rangka mengikuti kegiatan Mobile Intelectual Property Clinic yang diselenggarakan oleh Kanwil Kemenkumham Sulut, dan hari ini menyempatkan diri untuk hadir di Rutan Kotamobagu, dan ini merupakan kebanggaan bagi jajaran Rutan Kotamobagu karena dapat bertemu langsung dengan Wamenkumham,” ujar Prabowo.

Prabowo mengatakan, Wamenkumham Prof. Eddy meninjau beberapa tempat di dalam Rutan antara lain, dapur Rutan, Blok, Kamar Hunian Warga Binaan dan Meninjau Gallery hasil karya Warga Binaan.

“Wamenkumham sangat mengapresiasi hasil karya warga binaan karena tentu memiliki Nilai jual. Dan sebelum mengakhiri kunjungan di Rutan Kotamobagu Wamenkumham diberi cenderamata oleh kepala rutan yakni berupa hasil karya warga binaan untuk di bawah pulang,” terangnya.

Peliput: Vicky Tegela

Pos terkait