Rutan Kotamobagu Ikut Sertijab Menkumham Lewat Zoom

komunikasulut.com – Jajaran Rutan Kotamobagu Kanwil Kemenkumham Sulawesi Utara mengikuti serah terima jabatan Menteri Hukum dan HAM RI melalui Zoom Meeting, bertempat di Aula pertemuan Rutan, Rabu (21/8/2024).

Sertijab ini, di lakukan antara Menteri Hukum dan HAM yang lama Yasonna H Laoly ke Menteri Hukum dan HAM yang baru Supratman.

Dalam sambutannya, Yasonna meminta, agar seluruh jajaran Kementerian Hukum dan HAM dari sabang sampai merauke, dari miangas sampai pulau rote untuk mendukung Supratman memajukan Kementerian ini.

“Meminta agar seluruh jajaran, Kemenkumhan mendukung Supratman dalam memajukan kementrian,”ujarnya.

Sementara itu, menteri Hukum dan HAM yang baru Supratman mengatakan, tugas yang harus di kejar yakni terutama terkait dengan peraturan yang sudah berlaku.

“Semua tugas yang sudah ada, terus di laksanakan dan terus membaik,”ungkapnya.

Karutan Kotamobagu Aris Surpiyadi, Jajaran Rutan Kotamobagu hal ini, siap mendukung Menteri Hukum dan HAM yang baru Bapak Supratman.

“Terutama, dalam mensukseskan kinerja-kinerja yang telah dilakukan selama ini dengan satu prinsip utama yaitu Kolaborasi,”ungkapnya.

Peliput: Vicky Tegela

Pos terkait