BPJS Manado Siap Jalankan Transformasi Mutu Layanan di Masyarakat

Foto bersama jajaran pimpinan dan staf BPJS Kesehatan Manado dan stakeholder usai kegiatan.

komunikasulut.com – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan resmi meluncurkan program Transformasi Mutu Layanan serentak di seluruh Indonesia, Senin (2/10/2023).

Ini berlangsung momentum Pertemuan Nasional Fasilitas Kesehatan 2023, yang diikuti seluruh stakeholder baik secara offline dan online.

Kantor Cabang Utama (KCU) BPJS Kesehatan Manado menjadi salah satu peserta yang mengambil bagian dalam kegiatan ini. Mereka sendiri telah siap untuk mengimplementasikan program ini di tengah masyarakat Kota Tinutuan.

“Program Transformasi Mutu Layanan memiliki slogan mudah, cepat, dan setara. Dalam hal ini, masyarakat semakin mudah mengakses fasilitas kesehatan, tanpa perlu direpotkan dengan segala bentuk administrasi yang ada,” ujar Kepala BPJS Kesehatan Manado, dr. Meryta Rondonuwu.

Transformasi Mutu juga akan mempercepat layanan kesehatan di masyarakat, melalui teknologi digital yang sudah tersedia,” lanjutnya,” Sehingga masyarakat semakin cepat tahu kapan waktunya mengunjungi fasilitas kesehatan.”

“Yang terakhir adalah setara. Dimana tidak ada kalangan masyarakat yang dibeda-bedakan untuk mendapatkan akses 2pelayanan kesehatan,” tandas dr. Meryta.

Salah satu bentuk Transformasi Mutu Layanan yang sudah dijalankan BPJS Kesehatan Manado di masyarakat, yakni bekerja sama dengan rumah sakit terapung untuk menjangkau daerah terpencil dan susah mengakses fasilitas kesehatan. Ini termasuk mendatangkan tenaga kesehatan di daerah tersebut.

Dinas Kesehatan Manado yang turut mengikuti peluncuran program itu, siap mengawal penerapannya di masyarakat. Mereka optimis program ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat, dan dapat meningkatkan level kualitas fasilitas kesehatan Manado hingga ke nasional.

“Kami tentunya akan mengawal program Transformasi Mutu Layanan di fasilitas kesehatan di Manado, dalam penerapannya di masyarakat,” tutur dr. Steaven Dandel selaku Kadinkes Manado.

“Kami yakin mutu dari 16 puskesmas dan dua rumah sakit yang jadi jejaring BPJS Kesehatan di Manado, dapat meningkat mutunya dengan transformasi layanan ini. Karena kita tahu bersama fasilitas kesehatan kita yang masih baru, masih perlu beradaptasi untuk meningkatkan kualitas secara perlahan,” tambahnya.

Kadinkes Manado yakin program ini dapat memotivasi layanan kesehatan untuk bergerak cepat memberikan layanan terbaik.

Selain peluncuran program, kegiatan turut dirangkaikan dengan pengumuman dan penyerahan penghargaan bagi fasilitas kesehatan berprestasi.

Selain Dinkes, hadir juga perwakilan stakeholder-stakeholder di bidang kesehatan di Manado dalam kegiatan ini.

Peliput: Rezky Kumaat