komunikasulut.com – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Kotamobagu, menyerahkan satu Unit Motor Honda Beat warna hitam ke RSUD dalam perayaan hari kesehatan nasional, bertempat di halaman RSUD, Senin (13/11/2023).
Di ketahui, unit motor tersebut untuk di gunakan salah satu karyawan RSUD dalam pelayanan kesehatan untuk masyarakat, yakni kendaraan yang di berikan untuk bekerja atau mengantar obat-obatan yang di minta pasien serta langsung di antar ke rumah para pasien.
Terlebih khusus yang prioritas, di antaranya pasien lanjut usia di atas 65 tahuh ke atas, penyandang disabilitas, balita, dan juga ibu menyusui.
Pimpinan BRI cabang Kotamobagu Arya Gani Agusta menjelaskan, tepat HKN ke 59 tahun BRI menyerahkan satu unit motor untuk RSUD.
“Hal ini, merupakan komitmen BRI untuk terus memberikan kontribusi kepada pemerintah kota kotamobagu dalam mensukseskan seluruh tujuan pembangunan,”ujarnya.
Arya mengatakan, karena pemerintah kota kotamobagu hingga saat ini terus memberikan ruang yang cukup dan mengembangkan seluruh kegiatan perbankan dan pengelolaan keuangan daerah salah satunya kerjasama dengan RSUD Kotamobagu.
“Saya berharap, unit motor yang di serahkan dapat bermanfaat dengan baik serta sinergitas antara pemkot dan BRI akan terus terjalin hingga di tahun-tahun yang akan datang,” ungkapnya.
Peliput: Vicky Tegela