KOMUNIKASULUT.COM – Bupati Minahasa Selatan Bpk. Franky Donny Wongkar, SH (FDW) menghadiri Acara Puncak Hari Anak Sedunia (HAS) 2022 yang dilaksanakan di Pohon Kasih Kawasan Megamas Manado, Kota Manado
Minggu, 20 November 2022.
Kegiatan tersebut mengangkat tema ” Building Digital Relience For Asean Children”, dikarenakan selain dalam rangka mempeingati hari anak sedunia (HAS) juga bersamaan dengan Forum anak ASEAN ke- 7 di Provinsi Sulawesi Utara.
Acara Puncak Hari Anak Sedunia (HAS) di Prov Sulawesi utara tersebut dihadiri Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati, SE.,M.Si., Gubernur Sulut Olly Dondokambey bersama Ibu Ritha Dondokambey Tamuntuan, Wagub Sulut Steven Kandouw bersama Ibu dr. Devy Kandouw Tanos, Forkopimda Sulut, beberapa Kepala Daerah se-Sulut, Pejabat Pemerintah Provinsi serta para undangan.
Provinsi Sulawesi Utara dipilih menjadi tuan rumah Perayaan Hari Anak Sedunia 2022 di Indonesia dan Menghadirkan Ratusan Anak Perwakilan dari semua Provinsi di indonesia dan Anak – anak delegasi ASEAN.
VB