Deteksi Dini, Rutan Kotamobagu Rutin Razia Blok Hunian

komunikasulut.com – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan lembaga pemasyarakatan, Rutan Kelas IIB Kotamobagu secara rutin melaksanakan razia di blok dan kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib).

Razia dilaksanakan oleh regu pengamanan Rutan Kotamobagu setiap malam, dengan menyasar seluruh kamar hunian untuk memastikan tidak ada barang-barang terlarang yang disimpan atau digunakan oleh warga binaan. Kegiatan berjalan dengan penuh kedisiplinan dan tetap menjunjung tinggi prinsip humanis.

Kepala Rutan Kotamobagu menyampaikan bahwa kegiatan razia merupakan bentuk komitmen jajaran pemasyarakatan dalam menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan bebas dari gangguan kamtib.

“Keamanan adalah prioritas utama. Tanpa situasi yang aman, pembinaan bagi warga binaan tidak dapat berjalan dengan baik,” ujarnya.

Selain pelaksanaan razia, pihak Rutan juga terus menggencarkan program pembinaan kepribadian dan kemandirian bagi seluruh WBP. Dengan keseimbangan antara pengamanan dan pembinaan, diharapkan proses reintegrasi sosial warga binaan dapat berjalan maksimal.

“Seluruh rangkaian kegiatan razia rutin berlangsung aman, tertib, dan terkendali. Melalui upaya deteksi dini ini, Rutan Kotamobagu berkomitmen untuk terus menjaga situasi tetap kondusif dan menjamin pelaksanaan pembinaan berjalan secara optimal,”ungkapnya.

Peliput : Vicky Tegela

Pos terkait