Ini Visi Misi Calon Kumtua Desa Tumpaan Minsel Nomor Urut Satu Kendy Leleng

komunikasulut.com — Pemilihan Hukum Tua (Pilhut) serentak di Kabupaten Minahasa Selatan, Sulawesi Utara akan diikuti 42 desa pada 12 Oktober 2022.

Salah Satunya Desa Tumpaan. Kendy Leleng Calon Hukum Tua (Kumtua) Desa Tumpaan, Kecamatan Tumpaan, Minahasa Selatan (Minsel) Nomor urut 1 dengan semangat memaparkan Visi – Misi yang disaksikan pendukungnya di kediaman kompleks Lapangan Waraney Tumpaan.

Ini berlangsung setelah penetapan calon dan pencabutan nomor urut di kantor BPU Desa Tumpaan, Rabu (28/9/2022).

Dalam pemaparannya, Kendy Leleng mengatakan Visinya adalah  “Mewujudkan Wanua Tumpaan TERBAIK.” Kata TERBAIK disini merupakan singkatan dari Transparansi, Empati, Religius, Berprestasi, Aspiratif, Inovatif Kekeluargaan.

“Program-program yang akan saya lakukan jika dipercayakan sebagai Kumtua Wanua Tumpaan, pastinya yang dijabarkan sesuai Visi dan Misi yang telah dibuat,” kata Suami tercinta Linda Sondakh ini.

Ia juga berharap, lewat program panitia saat ini, dengan adanya pemaparan Visi-Misi, masyarakat akan lebih tertarik dan memberikan hak pilihnya untuk membangun Wanua Tumpaan ini terus menjadi yang terbaik dan yang terdepan dalam mengawal juga Visi Misi dari Bupati Minsel FDW dan Wabup Minsel PYR Bersama menuju Minsel yang lebih hebat lagi, imbuhnya.

“Dengan harapan, lewat Visi dan Misi yang saya sampaikan saat ini, masyarakat akan mempercayakan saya jika terpilih nanti memimpin Desa Tumpaan. Karena bagi saya yang terpenting adalah melakukan peningkatan kemasyarakatan lewat BUMDes dan UMKM,” kata Calon Kumtua Nomor 1 Desa Tumpaan ini.

Cakum Kendy Leleng melanjutkan, “Menjadikan Desa Tumpaan ke arah lebih baik bukan berarti yang lalu itu buruk. Tetapi saya ingin lebih memajukan desa Tumpaan pada semua bidang.”

“Baik kesehatan, pendidikan,dan pembangunan, serta kebutuhan masyarakat lainnya termasuk sektor pertanian yang nantinya kerjasama dengan pemerintah kabupaten akan terus diperkuat,” tandas Kendy.

Oleh: Van Basten