Jelang Nataru, Kepala Rutan Kotamobagu Berbagi Kasih dengan Pegawai Nasrani

komunikasulut.com – Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) Kepala Rutan Kotamobagu Kanwil Kemenkumham Sulut Setyo Prabowo berbagi kasih dengan Pegawai Rutan Kotamobagu yang beragama Kristen, Kamis (15/12/22).

Kepala Rutan Setyo Prabowo menyampaikan, bahwa setiap pegawai yang bergama kristen mendapatkan Tunjangan Hari Raya (THR).

“Setiap pegawai yang beragama Kristen jelang hari raya Natal mendapatkan THR, hal ini juga sebagai mana Pegawai yang beragama Islam ketika akan merayakan hari Raya Idul Fitri.kita berikan juga THR,”ujarnya.

Prabowo mengatakan, THR ini selain dalam bentuk nominal uang, juga dalam bentuk minuman hari raya kemasan kaleng.

“Dan berharap semoga THR ini, dapat menjadi bentuk kasih bagi Pegawai yang beragama kristen, dan semoga cukup untuk digunakan bersama keluarga. Dan apa yang diberikan bisa mempererat lagi Silaturahmi, kerukunan antara umat beragama di lingkungan keluarga besar Rutan Kotamobagu,”ungkapnya.

Peliput: Vicky Tegela

Pos terkait