Karutan Kotamobagu “Bakar” Semangat Anggota dalam Rapat Evaluasi Kinerja

komunikasulut.com – Kepala Rutan Kotamobagu Setyo Prabowo Aula kembali membakar semangat anggotanya dalam rapat, terkait kedisiplinan dalam bertugas termasuk mengevaluasi kinerja dalam sebulan terakhir, Senin (31/7/2023).

Dalam rapat tersebut, selain kepala Rutan turut pula di hadiri para pejabat struktural
yang bertempat di Aula pertemuan rutan.

Kepala Rutan Setyo Prabowo menjelaskan, rapat yang dilaksanakan ini, guna membahas terkait kedisiplinan dalam bertugas termasuk mengevaluasi kinerja dalam sebulan terakhir.

“Tentu, dengan kuantitas yang tidak sebanding antara petugas dan Warga Binaan perlu dicarikan solusi terbaik sehingga kinerja pengamanan tidak terganggu,”ujarnya.

Prabowo mengatakan, kondisi keamanan yang stabil tentu menjadi aspek yang sangat menentukan kelancaran berbagai program pembinaan dan perikehidupan di dalam Rutan. Oleh karena itu, perlu dilakukan evaluasi kinerja secara berkala guna menemukan dan mengantisipasi sekecil mungkin potensi-potensi pelanggaran yang terjadi baik bagi petugas maupun Warga Binaan.

“Baik di Lapas maupun Rutan telah dibentuk Satuan Operasional Kepatuhan Internal (Satopspatnal) yang akan melakukan pengawasan dan tindakan kepada para pegawai dalam melaksanakan tugasnya.
Oleh karena itu dimintakan agar para pegawai tetap disiplin melaksanakan tugas dan saling koordinasi demi menciptakan sikon aman dan terkendali lingkungan Rutan,”ungkapnya.

Peliput: Vicky Tegela

Pos terkait