komunikasulut.com – Kepala Rutan Kotamobagu Aris Yuliyanta mengikuti kegiatan FMD bersama Mako Brimob Inuai polres Kotamobagu, bertempat di lapangan menembak Inuai, Selasa (11/11/2025).
Karutan menjelaskan, pembinaan Fisik, Mental dan Disiplin (FMD) merupakan kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan pembentukan kepatuhan terhadap peraturan, karakter, fisik, mental, kedisplinan dan kekompakan Petugas Pemasyarakatan dalam melaksanakan tugas sehari-harinya.
“Kegiatan ini merupakan upaya untuk meningkatkan kapasitas Petugas Pemasyarakatan pada Rutan Kelas IIB Kotamobagu dalam melaksanakan tugasnya sehari-hari,”ujarnya.
Aris mengatakan, kegiatan FMD ini memberikan pengalaman baru yang sangat berkesan sehingga pengalaman tersebut bisa menjadi penunjang dalam melaksanakan tugas.
“Terima kasih untuk Mako Brimob Inuai polres kotamobagu yang sudah sering mengundang rutan Kotamobagu dalam kegiatan ini,”ungkapnya.
Peliput : Vicky Tegela







