komunikasulut.com – Selama berkarya di kancah musik Reggae Indonesia, lagu-lagu Berry tidak hanya dinotice oleh khalayak luas.
Kehadiran Berry Fun mulai menarik perhatian musisi lintas genre. Ini sebagaimana yang diutarakan dua Vokalis Band “Cadas” yang ada di Sulawesi Utara.
“Kehadiran Berry di industri ini bikin musik Sulut dan Indonesia tambah fun dan menyenangkan,” ujar Boney Dilo, Vokalis The Badunk.
“Lebih semangat lagi untuk berkarya untuk Berry Fun, dan jangan berhenti ok. Peace,” tambahnya.
Woldrick Luang selaku Vokalis The Crew juga berpendapat demikian. “Lagu-lagu Berry Fun easy listening dan mudah dinikmati masyarakat luas, termasuk kita sesama musisi,” sahutnya.
“Teruslah keluarkan single-single terbaru dan terus berikan yang terbaik Berry Fun,” tandas Woldrick.
Lagu-lagu Berry Fun bisa dinikmati di platform musik yang tersedia. Mulai dari Spotify, iTunes, Trebel, Youtube Music, dan Tik Tok.
Oleh: Rezky Kumaat