komunikasulut.com – Rutan Kotamobagu Kanwil Kemenkumham Sulut, menerima kunjungan kerja (Kunker) Kepala BSK Kemenkumham RI bersama jajaran, bertempat di ruang kerja karutan, Selasa (7/5/2024).
Karutan Aris Supriyadi menjelaskan, pada kesempatan kali ini, tim menyempatkan melakukan evaluasi terhadap survey 3AS di Rutan.
“Rutan Kotamobagu, setiap bulannya rutin memenuhi angka minimal responden survey baik IPK maupun IKM,”ujarnya.
Aris mengatakan, akan tetapi di minta agar lebih dapat meningkatkan jumlah dari biasanya, mengingat kunjungan di Rutan Kotamobagu oleh Keluarga WBP bisa sampai 100 orang setiap harinya.
“Selanjutnya, hal-hal teknis yang berhubungan dengan keberhasilan pemenuhan target responden juga dibahas, termasuk strategi bagaimana memanfaatkan prasarana dan sarana yang ada guna menunjang keberhasilan survey setiap bulannya,”ungkap Aris.
Peliput: Vicky Tegela