Ibadah Jumat Agung KGPM Victory Amurang Penuh Hikmat

ibadah-jumat-agung-di-kgpm-victory-amurang
Ibadah Jumat Agung dan perjamuan kudus di KGPM Victory Amurang. (Foto Ist)

KOMUNIKASULUT.COM – Jumat Agung merupakan hari penting dalam kalender gerejawi, yaitu sebagai salah satu dari hari tri suci. Hari Trisuci sendiri terdiri dari rabu, Kamis Putih, dan Jumat Agung. Ketiga hari ini merupakan hari-hari penting saat menjelang Hari Paskah.

Tidak sedikit orang Kristen yang belum memahami makna Jumat Agung, kebanyakan umat Kristen hanya memerhatikan hari PASKAH sebagai Hari Raya dan bahkan menganggap Jumat Agung sebagai hari Paskah. Padahal, keduanya memiliki dasar peristiwa dan makna yang berbeda. Hari Paskah memang tidak salah jika dianggap sebagai hari yang sangat spesial karena hari ini merupakan hari kemenangan dan menjadi salah satu faktor yang mendasari iman Kristiani. Hari Paskah mengingatkan kita bahwa Yesus pernah mengalahkan maut dan membuktikan bahwa Dia adalah Anak Allah. Sehingga kita bisa menaruh iman kepada-Nya.

Untuk Memaknai pengorbanan Yesus Kristus di Kayu Salib atas dosa umat manusia, maka bertempat di Gedung Gereja KGPM SIDANG “VICTORY” AMURANG, Badan Pimpinan Sidang, Pimpinan Majelis Sidang dan Jemaat KGPM SIDANG “VICTORY” AMURANG melaksanakan Ibadah Jumat Agung dan Sakramen Perjamuan Kudus.  Jumat (02/04/2021)

Ibadah dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan (Prokes) yang ketat dalam pencegahan COVID-19, diantaranya mewajibkan Jemaat untuk mencuci tangan dan memakai Hand Sanitizer sebelum mengikuti persekutuan Ibadah dan setelah membawa persembahan syukur, tetap menggunakan masker serta menjaga jarak selama berada di lokasi Ibadah.

Adapun pelaksanaan Ibadah dibagi dalam 2 (dua) Sesi, yaitu Sesi I Kelompok Pelayanan Ganji (1,3,5,7) pada Pukul 07.00 Wita dan Sesi II Kelompok Pelayanan Genap (2,4,6,8) pada Pukul 10.00 Wita. Adapun juga dilaksanakan Kunjungan di Rumah bagi setiap Jemaat yang ingin mengambil bagian dalam pelayanan Perjamuan Kudus.

“Apabila kita mengingat kembali bagaimana Yesus disiksa, dihina, dan diadili, mungkin emosi kita akan tergugah dan kita akan merasa sedih. Namun, bukan itu sebenarnya pesan utama dalam penyaliban Yesus. Wajar memang kalau kita bersedih, namun alangkah baiknya jika emosi itu tidak hanya sekadar perasaan sementara, melainkan bisa menjadi titik awal akan perubahan yang lebih baik”. Tutur Pnt. Regiant Kesek Selaku Penatua Pemuda dan juga Tim Multimedia KGPM Sidang Victory Amurang.

Sebagai Khadim dalam Ibadah adalah Gbl. REVLI BORORING, S.Th., selaku Ketua Pimpinan Majelis Sidang di KGPM SIDANG “VICTORY” AMURANG. Gembala menyebutkan bahwa Saat kita memperingati Jumat Agung, bukan sebatas peringatan dukacita yang kita lakukan, melainkan diharapkan kita mampu memandang kematian Yesus dari sisi lain yang maknanya jauh lebih besar. Maka dari itu, kita perlu mengetahui apa sebenarnya pesan dan makna dari Jumat Agung, apakah hanya sebatas peringatan akan kematian Yesus atau memiliki arti yang mendalam yang diharapkan bisa sampai dalam pengertian kita yaitu yang pertama adalah Penderitaan bukanlah akhir, kedua Pengampunan, dan yang ketiga adalah Membangun mentalitas pemenang.

Oleh: Van Basten