komunikasulut.com – Kejaksaan Negeri (Kejari) kota Kotamobagu menerima kunjungan kerja dari Bupati Bolaang Mongondow Yusra Alhabsyi SE, bertempat di ruang kerja kajari, Jumat (21/3/2025).
Dalam kunker, Bupati Bolmong di sambut hangat kajari Elwin Agustian Khahar SH MH yang di dampingi kasi pidsus, kasi Pidum, kasi Intel, dan kacabjari Dumoga.
Usai kunjungan, Bupati Bolmong menjelaskan, hal ini merupakan ajang silaturahmi untuk seluruh forkopimda dan tepat hari ini kami berkunjung di Kejari.
“Tujuan hari ini, untuk memperkuat sinergritas antara eksekutif dan Irigatif. Karena saya baru memegang pemerintahan tentu punya kewajiban untuk silaturahmi sekaligus meminta masukan dari forkopimda menjadi rencan penting, paling tidak rambu-rambunya ketika akan di lalui sudah di ketahui apa yang perlu di lakukan. Karena, peran dari forkopimda ini sangat strategis jadi bukan hanya sebatas membangun kepentingan tertentu karena ini kepentingan bersama termasuk penegakan hukum di kabupaten Bolmong menjadi harapan kami di Kejari Kotamobagu,”ujarnya.
Sementara itu, Kajari Kotamobagu Elwin Agustian Khahar SH MH mengatakan, tentunya kami menyambut hangat kedatangan Bupati Bolmong. Dan mengucapkan selamat kepada beliau karena sudah mulai bekerja sejak di Lantik.
“Ini merupakan kunjungan perdana bupati Bolmong dan Pembahasan tadi terkait, koordinasi mengenai bagimana kedepanya kami melakukan pendampingan, pengawalan, terhadap pembangunan di kabupaten Bolmong, dan kami menyatakan siap dan di koordinasikan entah di kawal di bagian Intel atau nanti di dampingi di bidang datun, yang jelas mari kita bersama-sama membangun kabupaten Bolmong agar nanti bahan kejaksaan ini nyata di masyarakat,”ungkapnya.
Peliput: Vicky Tegela