Reza Rumambi Siap Beri yang Terbaik untuk Masyarakat Singkil-Mapanget

Orasi politik Reza Rumambi di Kampanye Tatap Muka keempat PDI Perjuangan Manado.(Istimewa)

komunikasulut.com – Belasan Calon Legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado dan Provinsi Sulawesi Utara dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, telah memberikan orasi politik terbaik dalam Kampanye Tatap Muka di Daerah Pemilihan (Dapil) Singkil-Mapanget, Sabtu (20/1/2024).

Orasi para Caleg tidak sekedar mempromosikan diri dan partai yang dinaungi, tapi turut membakar semangat ribuan kader partai, simpatisan, dan masyarakat yang hadir di lokasi kegiatan.

Ini seperti yang diutarakan Reza Rumambi yang merupakan Caleg DPRD Manado dari Dapil Singkil-Mapanget nomor urut 1.

“Tahun ini PDI Perjuangan berumur ke 51. Ini bukan waktu yang singkat. Berdirinya PDI Perjuangan hingga saat ini karena ada masyarakat yang bersama dengan kita,” bukanya.

“Dimana kita sudah bersama-sama merasakan asam pahit dari berbagai rezim. Kita pernah dirong-rong, ditekan, dan coba dibubarkan. Tapi karena kemurahan Tuhan, perjuangan rakyat, dan konsistensi kita dalam membela rakyat, maka hari ini kita bisa berdiri tegak,” tambah Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sulawesi Utara itu.

Reza pun melontarkan pertanyaan dadakan kepada peserta kegiatan, “Jika masih ada yang mau merong-rong, menekan, dan coba-coba dengan Banteng, apakah kita harus takut? Tentu tidak.”

“Rem kita sudah blong, gas kita sudah gigi tujuh. PDI Perjuangan sudah terbukti selalu memberikan yang terbaik untuk Indonesia, Sulawesi Utara, dan Manado. Tahun 2014 sampai 2019, kita sudah beri kader terbaik sebagai Presiden dengan segala prestasi yang berhasil diperoleh. Saat ini pun kita tetap memberikan kader terbaik, yaitu Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sebagai Capres dan Cawapres nomor urut 3,” lanjut Reza.

Di tingkatan DPR RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten Kota, PDI Perjuangan Sulut juga sudah menyiapkan kader terbaik untuk menjadi penyambung lidaj rakyat.

“Caleg DPR RI dari PDI Perjuangan Sulut ada enam orang, silahkan lihat dan pilih yang terbaik. Begitu juga delapan Caleg DPRD Sulut yang sudah lebih dulu berkenalan dengan kalian, silahkan lihat rekam jejak mereka,” urai Reza.

“Dan di Dapil Singkil-Mapanget sendiri ada saya Reza Rumambi, Caleg nomor urut 1 bersama dengan sembilan Caleg lainnya yang siap memberikan yang terbaik untuk masyarakat,” lugasnya.

Orasi politik Reza diiringi dengan sorak sorai seluruh kader, simpatisan, dan masyarakat yang antusias mendengarkannya.

Peliput: Rezky Kumaat

Pos terkait