TP-PKK Desa Lanud Boltim Meriahkan HUT RI ke-77 Lewat Lomba Gerak Jalan

komunikasulut.com – Turut meriahkan HUT RI ke-77, Pemerintah Desa (Pemdes) Lanud, Kecamatan Modayag, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), mengikuti Lomba Gerak Jalan tingkat Kabupaten yang diikuti oleh Ibu-ibu TP-PKK Desa, yang dilaksanakan di Lapangan Desa Togid, Senin (15/8/2022).

Sangadi Desa Lanud, Donald Mumek mengatakan, semangat Hut RI Ke-77 ini, semoga bisa lebih merekatkan kebersamaan, serta mengisi kemerdekaan dengan karya dan prestasi.

Ia juga menuturkan, peringatan HUT RI ini merupakan Agenda tahunan yang wajib dimeriahkan untuk mengisi Kemerdekaan Bangsa Indonesia.

“Kemerdekaan saat ini yang kita rasakan bukanlah hanya sebuah kemerdekaan semata, maka kita tetap harus meneruskan perjuangan. Karena menjaga kemerdekaan adalah tugas wajib kita semua. Kami atas nama Pemerintah Desa Lanud mengucapkan Selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77,” pungkasnya.

Peliput: Dona Mamonto