Bantu Korban Bencana Mitra, Aliansi Ormawa Fispol Unsrat Gelar Aksi Kemanusiaan

Orasi kemanusiaan di depan lobby Mantos 3 yang dibawakan salah satu mahasiswa, di tengah penggalangan dana Aliansi Ormawa Fispol. (Foto Komunika Sulut)

KOMUNIKASULUT.COM – Aliansi Organisasi Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fispol) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado menggalang bantuan untuk korban bencana di Kabupaten Minahasa Tenggara, Provinsi Sulawesi Utara, Rabu (22/9/2021).

Aliansi terdiri dari sebelas organisasi yang ada di kampus orange. Meski cuaca kurang bersahabat, mereka tetap berbondong-bondong turun ke jalan melakukan aksi kemanusiaan.

Dana yang terkumpul dari aksi ini akan langsung disalurkan ke lokasi bencana, tepatnya di Kecamatan Ratahan Timur (Desa Pangu dan Wioi) yang menjadi wilayah terparah. Ini sebagaimana dijelaskan Febrianto Arifin dan Christabel Keles selaku koordinator aksi.

“Sebelas organisasi mahasiswa intra Fispol yang ikut serta dalam aksi ini tujuannya hanya satu, yakni membantu korban bencana di Ratahan,” jelas Febrianto.

Target dana dari aksi ini adalah empat juta rupiah. Uang yang terkumpul nantinya dibelikan bahan sembako yang menjadi bentuk bantuan kepada korban bencana. Aliansi akan menyalurkan bantuan tersebut selambat-lambatnya pada 27 September 2021 atau pekan depan.

“Hasil penggalangan dana akan dibelikan bahan sembako. Kita juga mengumpulkan pakaian layak pakai untuk diberikan kepada saudara-saudari kita yang terdampak bencana,” tambah Christobel.

“Sesuai kesepakatan aliansi dalam rapat bersama waktu lalu, bantuan akan disalurkan kalau bukan hari Minggu ya hari Senin. Itu dua opsinya. Tapi kemungkinan besar hari Senin,” ungkapnya.

Masyarakat juga bisa berkontribusi dalam aksi ini, dengan berdonasi di rekening amal yang disediakan aliansi maupun dari masing-masing organisasi mahasiswa. Jadi penggalangan dana aliansi tidak hanya dilakukan secara fisik di lapangan.

“Kami telah berkoordinasi bersama ormawa-ormawa Fispol, baik itu BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa, red) maupun ketua-ketua Himaju (Himpunan Mahasiswa Jurusan, red) untuk menyebarkan pamflet dan membuka donasi. Supaya masyarakat dapat ikut menyalurkan bantuan melalui rekening-rekening tersebut,” tandas Christobel.

Nomor rekening yang bisa digunakan masyarakat untuk berdonasi, salah satunya yang disediakan Himaju Pemerintahan. Pertama via Bank BRI:170101001321533 atas nama Laurensia Philia Adeleida Tambalean. Kedua via Bank Mandiri: 162-00-0007850-5 atas nama Lorens Kuada.

Masyarakat juga bisa mengonfirmasi bukti donasi ke nomor Whatsapp berikut: 0895-6353-60432 (Laurensia) dan 0821-9109-2416 (Celciane).

Diketahui, aliansi melakukan penggalangan dana di sepanjang Jalan Piere Tendean Manado. Mulai dari areal Patung Wolter Monginsidi sampai depan Manado Town Square (Mantos 1).

Sebelas ormawa yang ikut serta dalam kegiatan ini, terdiri dari BEM Fispol, Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Himaju Pemerintahan, Himaju Komunikasi, Himaju Administrasi, Himaju Sosiologi, Himaju Antropologi, Biro Kerohanian Kristen (BKK), Badan Tadzkir (BT), Biro Kegiatan Mahasiswa (BKM) Pers Mahasiswa Acta Diurna, dan Depot Seni.

Peliput: Sigit/Maulana/Yusril/Afif