BPSDMP Kominfo Manado Sukses Gelar Digital Entrepreneurship Academy di Lima Daerah

KOMUNIKASULUT.COM – Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Informatika (BPSDMP Kominfo) Manado menggelar pelatihan Digital Entrepreneurship Academy (DEA) 2021 yang bertempat di Kota Manado, tepatnya di Hotel Grand Whiz, Selasa (27/4/2021) – Rabu (28/4/2021).

Unit Pelaksana Tugas (UPT) dari Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemkominfo RI) ini telah melaksanakan pelatihan DEA di 5 Kabupaten/Kota yang ada di Sulawesi Utara, antara lain Minahasa Selatan, Kota Tomohon, Minahasa, Minahasa Utara dan selanjutnya di Kota Manado.

Menurut kepala BPSDMP KOMINFO Manado, Christiany Juditha, S.Sos, MA, pelatihan DEA ini adalah salah satu program dari beberapa program yang akan dilaksanakan oleh BPSDMP Kominfo Manado guna untuk meningkatkan skil dan kemampuan masyarakat dalam dunia digital.

“Menurut data dari bank dunia menyebutkan bahwa Indonesia memerlukan 9 juta talenta digital dalam 15 tahun atau rata-rata 600 ribu talenta digital pertahun,” ungkap kepala UPT BPSDMP KOMINFO Manado itu.

“Untuk mengatasi hal tersebut Kementerian Kominfo bersama ekosistem terkait tengah melakukan percepatan pembangunan insfrastruktur telekomunikasi serta pengembangan SDM. Karena kita tau prioritas dari pemerintah di masa pandemi sekarang adalah pengembangan SDM,” tambahnya.

Kegiatan ini mengangkat tema ‘Bangkit di Masa Pandemi : Memulai Berwirausaha Digital’. Pelatihan ini menyasar para pelaku uhasa untuk bangkit dan berinovasi ditengah pandemi Covid-19.

“Setelah kami melaksanakan di 5 kota, peminatnya begitu banyak. Saya senang karena respon peserta sangat antusias. Saya melihat di Sulawesi Utara  punya modal besar UMKMnya, ini dibuktikan dengan jumlahnya yang tidak sedikit,” ucap Christiany kepada awak media seusai acra pembukaan pelatihan.

Christiany mengharapkan kiranya dengan adanya pelatihan Digital Entrepreneurship Academy ini, mampu melahirkan pelaku-pelaku UMKM yang mempunyai skil di bidang digitalisasi guna bersaing di era digital yang berkembang begitu pesat.

“Harapan saya, semoga keterampilan digital dari pelaku-pelaku UMKM ini bisa meningkat, melalui materi-meteri yang didapatkan selama pelatihan. Seperti mampu memanfatkan media-media digital dan mampu membuat konten promosi yang baik serta mampu memasarkan produk dengan maksimal,” ujarnya.

Christiany juga menambahkan, semoga kegiatan ini mampu menjadi modal dan dukungan sebagai langkah strategis pelaku UMKM di masa pandemi ini. “Semoga pelatihan ini menjadi modal dan dukungan yang besar untuk bapak ibu dalam mengembangkan usaha dan bisnis di era yang serba digital saat ini,” tuturnya.

Ia juga menambahkan, pelatihan DEA ini akan di lakukan di 4 Kota wilayah Kerja BPSDMP Kominfo Manado. “Empat wilayah tersebut yaitu Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Barat dan Sulawesi Tengah,” ucap Christiany.

Diketahui 100 peserta yang mengikuti pelatihan ini dabagi menjadi 5 kelas, masing-masing kelas diikuti sebanyak 20 peserta.

Dalam pelatihan ini, peserta diajarkan bagaimana memasarkan produk lewat google bisnis, membuat Bisnis model kanvas, teknik mengolah foto untuk produk, juga dilatih teknik kreatif konten, cara membuat website kemudian cara memaksimalkan medsos untuk menjual produk, dan masih banyak ilmu yang bermanfaat lainnya.

Pelatihan selama dua hari itu tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Sebelum kegiatan dimulai, semua panitia dan peserta telah melakukan Rapid Antigen terlebih dahulu.

Peliput : Yaya Piri