komunikasulut.com – Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kota Tomohon merayakan acara puncak HUT ke-72 yang bertema ‘Satukan Langkah dalam Transformasi Kesehatan untuk Penguatan Pelayanan Kebidanan Berbasis Bukti,’ di Terung Kabasaran Tomohon.
Wakil Wali Kota Tomohon, Wenny Lumentut yang turut hadir dalam acara tersebut mengatakan, atas nama pemerintah kota Tomohon mengucapkan selamat dan sukses kepada jajaran IBI yang boleh merayakan hari ulang tahunnya ke-72.
Ia pun mengajak untuk meningkatkan komunikasi, koordinasi sesama para bidan, sehingga segala program yang berkaitan dengan pelayanan kebidanan akan terlaksana dan berjalan dengan baik.
“Organisasi ini harus berkreasi. Mari kita terus eksis ke depannya dalam pelayanan kebidanan diantaranya dalam keterlibatan kaitannya dengan penanganan stunting, yang penting juga siap menjadi barisan terdepan sebagai modal kekuatan bangsa untuk memelihara dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, serta menjadikan kualitas bangsa yang bermartabat,” ujarnya.
Oleh: Anugrah Pandey