Kemenag Kotamobagu Terus Selidiki Dugaan Penganiayaan di MTS Negeri 1

komunikasulut.com – Kementrian Agama (Kemenag) Kantor Wilayah (Kanwil) Kotamobagu yang menaungi sekolah MTS Negeri 1, hingga saat ini terus lakukan penyelidikan terhadap sekolah tersebut.

PLT Kepala Kemenag Kanwil Kotamobagu Sahran Gonibala LC menjelaskan, tepat hari ini kami kedatangan dari kanwil Kemenag provinsi untuk membicarakan terkait adanya dugaan kejadian ini.

“Tujuan kanwil Kemenag provinsi ingin cari-cari informasi terkait dugaan adanya penganiayaan di MTS Negeri 1 Kotamobagu,”ujarnya, Kamis (16/6/2022).

Gonibala juga mengatakan, kita ikuti prosedur dari pihak kepolisian karena hingga saat ini masih dalam proses penyidikan dari Polres Kotamobagu.

“Tentunya kami sangat prihatin dengan adanya kejadian ini, kita tunggu saja perkembagan selanjutnya dan pastinya kami turut berduka cita semoga almarhum Bintang mendapat tempat yang baik di sisi Allah SWT,” ungkapnya.

Peliput: Vicky Tegela