Masifkan Patroli Jelang Ramadhan, Polres Kotamobagu Himbau Warga Jaga Kamtibmas

komunikasulut.com – Dalam mengantisipasi pengamanan menjelang Bulan Suci Ramadhan, Polres Kotamobagu dan seluruh personel terus melaksanakan patroli di semua wilayah hukum Polres Kotamobagu.

Kapolres Kotamobagu melalui Kabag Ops Kompol Johan Damopolii menjelaskan, yah menjelang bulan Ramadhan kami tingkatkan pengamanan.

“Sebelum bulan Ramadhan kami terus melaksanakan patroli di beberapa tempat untuk terus menjaga keamanan di wilayah Kotamobagu, akan tetapi di bulan Ramadhan ini kami lebih meningkatkan dengan menggerkan semua personel,” ujarnya.

Johan mengatakan, hal ini terus di lakukan agar pada saat masyarakat menjalakan Ibadah di bulan Ramadhan tetap merasa aman dan kondusif.

“Imbauan kepada masyarakat agar mari bersama-sama kita menjaga keamanan bersama agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan,” ungkapnya.

Peliput: Vicky Tegela

Pos terkait