KOMUNIKASULUT.COM – Bertempat di Aula Balai Pertemuan Umun (BPU) Desa Lelema, Kecamatan Tumpaan, Kabupaten Minahasa Selatan, Bekerjasama Dengan Dinas Kesehatan UPT Puskesmas Tumpaan menyelenggarakan Vaksinasi Covid-19 tahap I, Rabu (10/11/2021).
Hukum tua Desa Lelema, Allan S Maindoka, SE., didampingi dengan Perangkat Desa (Prades) memantau pelaksanaan vaksinasi covid-19 tahap I bagi warga Desa Lelema.
Diawali dengan pendaftaran peserta, screening dan selanjutnya bagi yang memenuhi syarat dilanjutkan dengan pemberian suntikan vaksin. Setelah melaksanakan vaksin, peserta harus menunggu kurang lebih 30 menit untuk mengantisipasi apabila terjadi Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI).
Hukum tua Desa Lelema mengatakan “Dalam rangka percepatan vaksinasi, kami bersama Dinas Kesehatan melakukan fokus pelaksanaan vaksinasi di Kecamatan Tumpaan, khususnya di Desa Lelema dalam pelaksanaannya Vaksinasi Covid 19 dilakukan serentak” sesuai dengan Instruksi Pak Bupati untuk menggenjot Vaksinasi bagi para warga masyarakat, jelas Maindoka.
Maindoka menambahkan capaian vaksinasi di Desa Lelema ini, menunjukkan tingkat partisipasi masyarakat yang tinggi. Untuk itu pihaknya akan menggencarkan edukasi dan pendekatan secara extra, agar kedepan capaian vaksinasi berjalan maksimal untuk menopang Visi dan Misi Juga dari Bapak Bupati Frangky Donny Wongkar, S.H dan Pak Wakil Bupati Pdt. Petra Yani Rembang menuju Minsel Maju, Berkepribadian Sejahtera, Tutup Kumtua Maindoka. (VB)