Dedikasi Kerja Bupati Minsel Patut Diacungi Jempol

Franky Wongkar stand by ikuti agenda kerja secara daring. (Ist)

KOMUNIKASULUT.COM – Agenda yang sangat penting dan padat dari Bupati Minahasa Selatan Franky D. Wongkar, SH pada Selasa (08/6) terpaksa harus dilakukan secara maraton. Demikian dikatakan Kadis Kominfo Royke Mandey, SH. Menurut Mandey, ada agenda Bupati hari ini yang tidak dapat diwakilkan, maka beliau harus mengikuti dengan cermat.

Tapi disisi lain ada agenda lokal yang bukan hanya mengikuti tetapi beliau harus memimpin agenda itu sendiri sejak pagi hingga malam hari. Kegiatan yang tidak dapat diwakilkan adalah Pelatihan kepemimpinan para Kepala Daerah yang dilakukan secara virtual dan dilanjutkan dengan Rapat Kerja (Raker) antara Bupati Minsel dan pimpinan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), kata Mandey yang juga mantan Plt Kadis Perikanan dan Kelautan Minsel.

Selain itu lanjut Mandey, ada kegiatan Bupati Minsel yang sifatnya bukan menghadiri tetapi harus memimpin kegiatan itu sendiri, seperti kegiatan Rapat Evaluasi Bulanan dengan para Kepala SKPD terkait dengan pelayanan Pemkab Minsel selama bulan Mei berjalan.

Begitu juga dengan kegiatan Forum Perangkat Daerah tentang Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) 2021-2026, dan kegiatan maraton terakhir adalah Rapat Kerja Pemkab Minsel (Bupati, Wakil Bupati, Sekda dan para Asisten) hingga pukul 08.00 Malam. “Pokoknya, agenda Bupati Minsel pada hari Selasa (8/6) memang sangat padat dan tidak dapat diwakilkan,” jelas Kadis Kominfo Minsel itu.

Dijelaskannya, untuk kegiatan yang lain yang bertabrakan dengan jam pelaksanaanya, maka Bupati Minsel mewakilkan kepada pak Wabup dan Sekda serta kepala SKPD.

Seperti, kegiatan Pelantikan Pengurus Majelis Pembimbing Daerah dan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sulawesi Utara dengan metode Daring melalui Aplikasi Zoom Meeting diwakilkan kepada pak Wakil Bupati Pdt. Petra Y Rembang, MTh dan kegiatan lainnya diwakilkan kepada pak Sekda Drs. Denny Kaawoan seperti pengukuhan KTNA Minahasa Selatan.

“Sebenarnya beliau (Bupati,red) sangat berkerinduan untuk hadir dalam kegiatan pengukuhan KTNA Minsel, jika waktu pelaksanaanya tidak bertabrakan dengan agenda lain. Tapi, dalam rangka memenuhi semua agenda ini, maka ada kegiatan yang diwakilkan ke pak Wabup dan pak Sekda atau kepala SKPD,” tegas Mandey.

Oleh: Van Basten

Pos terkait