Kapolres Pimpin Sertijab Kasat Samapta-Resnarkoba Polres Kotamobagu

komunikasulut.com – Polres Kotamobagu menggelar upacara Serah Terima Jabatan untuk 2 Pejabat Utama yakni Kasat Samapta dan Kasat Resnarkoba Polres Kotamobagu, bertempat di halaman polres, Selasa 7 Januari 2025.

Kegiatan tersebut, di pimpin langsung Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto.SIK MH dan turut di ikuti Waka Polres Kotamobagu, PJU Polres Kotamobagu, seluruh personel Polres Kotamobagu, serta Ketua Bhayangkari Cabang Kotamobagu beserta pengurus.

Adapun pejabat yang di serahterimakan yakni Kasat Samapta dari pejabat lama AKP I Ketut Wiyasa, SE, kepada pejabat baru IPTU Nicky Nixen Pondalos, SIP dan Kasat Resnarkoba dari pejabat lama IPTU I Kadek Agung Uliana, SH, MAP, kepada pejabat baru I Wayan Budha.

Dalam pelaksanaannya, acara juga diisi dengan pembacaan sumpah janji jabatan, penandatanganan berita acara serah terima jabatan, dan pakta integritas, yang berlangsung dengan khidmat.

Kapolres menyampaikan, upacara ini mencerminkan komitmen Polres Kotamobagu dalam menjaga profesionalitas dan kesinambungan pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

“Pejabat baru diharapkan, mampu melanjutkan dan meningkatkan kinerja di bidang masing-masing demi menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif di wilayah hukum Polres Kotamobagu,”ungkapnya.

Peliput: Vicky Tegela

Pos terkait