POF dan Rekercab Pemuda Katolik Manado Siap Digelar

KOMUNIKASULUT.COM – Pengurus Pemuda Katolik (PK) Manado sedang mematangkan pelaksanaan Pekan Orientasi Fungsionaris (POF) dan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) bagi jajarannya. Itu, setelah dikukuhkan kepanitiaannya saat Mapenta beberapa hari sebelumnya. Waktu pelaksanaannya sendiri, Kamis sampai Jumat (13-14) Mei bulan depan.

Menurut Ketua PK Manado Farley Kaparang SH MH CLA didampingi Sekretaris Faiby Mongi dan Bendahara Anastasya Datau mengatakan, panitia sudah dibentuk. Dan sudah beberapa kali rapat bersama.

“POF dan Rakercab bertujuan sebagai penyelarasan visi dan misi kerja fungsionaris serta pembinaan dan pengembangan organisasi,” kata Kaparang.

Selain itu, sasarannya diharapkan untuk menghasilkan program yang baik.

Tak itu saja, jaminan proses keberlangsungan rencana melalui kegiatan-kegiatan yang nantinya akan ditindaklanjuti dalam rapat kerja cabang.

Kaparang pun berujar, pengurus cabang dan komisariat anak cabang (komac) di kecamatan jadi sasarannya sebagai bentuk peningkatan kapasitas melalui penyegaran visi dan orientasi pribadi, pendalaman pengetahuan tentang organisasi Pemuda Katolik itu sendiri.

“Optimalisasi mengarah ke pengurus dan anggota untuk kaderisasi berjenjang di tingkat paroki di kota Manado,” terangnya.

“Intinya juga, membangun soliditas dan kebersamaan anggota dan pengurus, dan persamaan persepsi antara Pastor moderator, dewan penasihat, dewan pembina dan fungsionaris,” sambung Kaparang.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Claudio Iroth SST didampingi Sekretaris Chris Pantouw SE dan Bendahara Merlin Imbang SE menuturkan, sejauh ini lewat rapat bersama terus dikonsolidasikan mata rantai acara.

Menurut dia, hal tersebut jadi modal mensukseskan kegiatan POF dan Rakercab lebih matang.

Katanya, bentuk-bentuk yang sedang disiapkan yakni segala kebutuhan didalamnya.

“Kami berharap ini jadi semua panitia tetap solid meski juga punya aktifitas sendiri. Namun, sejauh ini sangat lancar dan kompak,” pungkasnya. (*)