Polres Kotamobagu Siap Bersinergi dengan KPU di Pemilu 2024

komunikasulut.com – Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK menghadiri sosialisasi Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) nomor 6 tahun 2023 terkait Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi Anggota DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota pada Pemilu tahun 2024. Kegiatan dibuka langsung Ketua KPU Kota Kotamobagu Iwan Himawan Manoppo, bertempat di Hotel Sutan Raja Kotamobagu, Selasa (28/3/2023).

Kegiatan tersebut turut dihadiri, Kapolres AKBP Dasveri Abdi SIK, Dandim 1303/Bolmong Letkol Inf Topan Angker, Komisioner Bawaslu Kotamobagu Ivan B. Tandayu serta peserta sosialisasi yang terdiri dari Partai politik, sejumlah organisasi hingga unsur media.

Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK menyampaikan, di tugas kepolisian berkaitan dengan kesiapan kita menjelang penyelenggaraan pemilu tahun 2024, dan secara umum kami dari kepolisian menyiapkan situasi dan kondisi masyarakat secara keseluruhan khusus maupun umum.

“Terkait, hal-hal mengkondisikan situasi
kabtimnas di tengah masyarakat, dan di KPU pun sudah bertahap kita lakukan sosialisasi dengan mengkondisikan masyarakat, ” ujarnya.

Dasveri mengatakan, sebagaimana yang kita ketahui sesuai sosialisasi yang di berikan KPU RI di manado bahwa menyampaikan indeks kerawanan pemilu termasuk yang tertinggi di Indonesia yakni nomor 2 tertinggi setelah DKI jakarta, padahal secara umum di sulut ini merasa aman saja dan malahan tidak ada permasalahan kursial, sehingga kita dari pihak kepolisian mempelajari apa yang menjadi indikator sehingga di sulut ini termasuk daerah yang rawan untuk pemilu.

“Hal ini berdasarkan, pemilu di tahun sebelumnya di tahun 2019. Dan ada empat indikator yakni konteks sosial politik, penyelenggaraan pemilu, kontestasi, dan partisipasi. Dari empat indikator ini ada dua yang sangat tinggi sehingga kita termasuk dalam daerah yang rawan. Untuk itu kewajiban kita bersama dan kita persiapkan masyarakat agar paham menggunakan hak pilih mereka tanpa menimbulkan isu-isu yang dapat menyebabkan hal yang tidak di inginkan serta polres kotamobagu sudah sangat siap menjelang pemilu tahun 2024,”ungkapnya.

Peliput: Vicky Tegela

Pos terkait