Wakil Ketua DPRD Minsel Bantu Penghuni RS GMIM Amurang

Penyaluran bantuan di RS GMIM Amurang.

KOMUNIKASULUT.COM – Dalam rangka peduli terhadap Dunia Kesehatan yang juga sebagai pelopor pejuang kesehatan dalam masa pandemi covid-19 ini. Pimpinan DPRD Minsel dalam hal ini Wakil Ketua DPRD Minahasa Selatan Stefanus D.N Lumowa, SE berkesempatan mengunjungi Rumah Sakit GMIM Kalooran Amurang dan sekaligus menyerahkan bantuan telur kepada Tenaga Kesehatan (Nakes) dan Pasien Covid19.

Meski kehadiran wakil ketua DPRD Minsel Stefanus D.N Lumowa, SE hanya bisa berada di pelataran gedung Rumah Sakit dikarenakan protokol kesehatan, namun kehadirannya tidak mengurangi sambutan hangat penuh syukur dari sejumlah dokter dan tenaga kesehatan.

Saat menyerahkan bantuan, Lumowa kepada para Tenaga Kesehatan yang merupakan garda terdepan dalam penanganan covid19 berpesan, Agar dalam menjalankan tugas hendaknya terus memperhatikan keselamatan dan keamanan. Serta dalam menjalani misi kemanusiaan ini tetap semangat menghadapi tugas mulia ini.

Begitu pula kepada para pasien yang sedang menjalani Isolasi Mandiri Lumowa tak lupa pula berpesan untuk tetap semangat melawan pandemi covid19, agar cepat sembuh dan dapat berkumpul lagi bersama keluarga.

Di ketahui, bantuan 100 baki telur tersebut diterima langsung Wakil Direktur RS Kalooran dr. Ester Tumuju dan Sekretaris Direktur Michiko Mamoto

Usai menyerahkan bantuan, Ketua DPC PDI-P Minsel Lumowa tak lupa memberi kata kata penyemangat bagi para Tenaga Kesehatan dan Para Pasien Salam Sehat, Tetap semangat, Patuhi Protokol Kesehatan dan Tuhan Memberkati kita semuanya, tutup ayahanda dari Bung Vickly Lumowa ini.

Oleh: Van Basten

Pos terkait